WARTABUANA- Rambut adalah mahkota bagi wanita. Oleh karena itu banyak yang menginginkan rambut sehat, tanpa ketombe dan rambut rontok. Namun kondisi cuaca yang tak menentu dan banyak juga penyebab lainnya.
Ini dia tips mengatasi rambut rontok:
Putih Telur
Penggunaan putih telur pada rambut juga bisa membantu dalam memelihara tekstur dan kelembutan rambut yang Anda miliki. Anda bisa memisahkan antara putih telur dengan kuning telur. Setelah itu Anda bisa mengaduk-aduk putih telur hingga menjadi bentuk pasta. Lalu gunakan pada rambut Anda secara merata sehingga bisa memperlambat dan juga mengobati kerontokan pada rambut Anda.
Vitamin B12
Banyak manfaat dari vitamin B12 ini beberapa diantaranya mampu menjaga sel-sel pada rambut dan juga membuat kulit kepala menjadi lebih sehat. Vitamin B12 dapat membantu tubuh dalam membentuk sel darah merah sehingga membantu dalam menyediakan oksigen dalam tubuh. Diantara sumber makanan yang memiliki vitamin B12 diantaranya daging, telur, susu, unggas dan jenis makanan lainnya.
Alpukat
Alpukat terkenal mengandung prtein yang sangat baik untuk pertumbuhan rambut, tidak heran jika alpukat dijadikan sebagai bahan utama untuk creambat dan perawatan wajah. Caranya mudah, anda hanya hancurkan alpukat di dalam mangkuk, aduk sampai kental. Kemudian usap pada rambut mulai ujung sampai akar rambut. Diamkan hingga 20 menit kemudian bersihkan dengan sampo dan bilas hingga bersih.
Minyak Lavender
Minyak lavender dipercaya dapat membantu dalam mengatasi masalah kerontokan pada rambut dan terbukti bisa meningkatkan pertumbuhan pada bagian rambut Anda. Caranya dengan menggunakan minyak lavender lalu dipijat pada kulit kepala Anda kurang lebih selama limabelas menit. Cara ini bisa Anda rutin lakukan dua minggu sekali.
Kemiri
Sebagai obat rambut alami yang menjaga rambut dari kerusakan, buah kemiri memastikan kesehatan rambutmu yang kuat. Caranya, bakar buah kemiri hingga warnanya menjadi kecoklatan. Setelah itu, tumbuk hingga menjadi bubuk halus dan oleskan ke rambutmu selama 30 menit. Jangan lupa, bilas dengan shampo hingga bersih.
Santan
Santan juga bisa membantu dalam mengatasi rambut rontok. Selain itu santan juga bisa dengan mudah Anda buat sendiri dirumah. Caranya dengan menambahkan parutan kelapa dan air kemudian tempatkan pada panci. Setelah itu Anda bisa mendidihkannya selama lima menit lalu saring. Diamkan hingga suhunya menjadi normal, setlah itu santan tersebut bisa digunakan pada kulit kepala Anda lalu diamkan sekitar kurang lebih dua puluh menit. Dan jangan lupa untuk memberishkan rambut Anda dengan air.
Lidah Buaya
Lidah buaya suadah sangat dipercaya untuk mengatasi kerontokan secara cepat dan alami. Tidak hanya itu kandungan lidah buaya dapat membantu mengembalikan tekstur sel-sel kulit rudak dan meremajakan sera membentuk sel-sel jaringan rambut menjadi lebih sehat. Caranya mudah anda hanya mengambil potongan lidah buaya berukuran besar dengan daging tebal. Belah potongan lidah buaya menjadi dua bagian, kemudian ambil bagian dalamnya. Usapkan ke seluruh bagian kepala dari kulit, hingga ujung rambut secara merata. Diamkan 15-20menit. Kemudian bilas dengan air bersih.[]