CALIFORNIA, WB – Toyota akhirnya resmi memperkenalkan konsep mobil listrik uBox. Berdasarkan keterangan resmi Toyota, kendaraan tersebut dibangun dengan menggandeng para mahasiswa di Pusat Riset Otomotif Internasional, Clemson University.
Bagi Toyota, mahasiswa berperan penting dalam setiap aspek pengembangan otomotif. Mahasiswa sering dilibatkan dalam proyek seperti rekayasa desain dan perakitan, termasuk studi riset pasar.
Dilansir Worldcarfans, uBox punya fitur dan gaya unik untuk memenuhi selera anak muda yang lahir pada tahun 1995 ke atas.
Mobil listrik tersebut menggunakan pintu suicide serta atap kanopi yang dibangun dari material serat karbon dengan alumunium. Adapun pencahayaan utama menggunakan LED.[]