BEIJING – Hingga 28 Juli, lebih dari 1,6 miliar dosis vaksin COVID-19 telah disuntikkan di China, kata Komisi Kesehatan Nasional China pada Kamis (29/7).
Vaksin COVID-19 dikirim dari Beijing ke berbagai wilayah lain di negara tersebut setiap hari. Lu Yanhui dan Liu Si, dua pengemudi dari Sinovac Research & Development Co., Ltd., bertugas mengirim satu batch vaksin COVID-19 dari Beijing ke Prefektur Ganzi di Provinsi Sichuan pada 20 Juli 2021.
Mereka mengemudi secara bergantian, berhenti setiap empat jam untuk beristirahat selama 20 menit guna memastikan vaksin tiba dengan selamat dan sesegera mungkin. “Ketika saya lapar, saya menyantap kudapan di truk, dan kadang-kadang saya makan di area layanan di jalan tol,” ujar Liu sambil memegang setir dan menatap ke depan.
“Kiriman ini bukan barang biasa. Kami tidak berani menundanya walau hanya sebentar.” Setelah berkendara selama 40 jam, Lu Yanhui dan Liu Si tiba di Prefektur Ganzi, Provinsi Sichuan, China barat daya, dengan tepat waktu. [Xinhua]