WARTABUANA – Penjaga gawang Paris Saint-Germain, Gianluigi Buffon, mengkhawatir jika tidak ada Neymar saat berlaga di Liga Champions akan membahayakan timnya.
Neymar akan absen pada babak 16 besar Liga Champions saat PSG melawan Manchester United di Old Trafford 12 Februari mendatang, karena mengalami cedera kaki pada bulan lalu.
Buffon belum memenangkan Liga Champions dalam karirnya mengatakan bahwa ketidakhadiran Neymar di laga tersebut akan merusak peluang timnya.
“Setiap tahun, saya selalu berpikir itu (juara) bisa terjadi. Tetapi itu belum terjadi selama 24 tahun sejak saya berusaha memenangkan Liga Champions,” kata Buffon dikutip dari FourFourTwo.
“Tapi sangat sulit untuk melakukannya. Kamu harus sedikit beruntung. Sekarang bagi kami, ini bukanlah waktu yang istimewa karena Neymar terluka,” lanjutnya.
“Bagi kami, Neymar adalah pemain yang sangat penting karena ia melakukan hal-hal yang tidak dapat dipercaya untuk tim selama tiga bulan terakhir. Bagi kami, berbahaya untuk tidak memilikinya,” pungkasnya menutup.
Sepanjang musim 2018-19 ini Neymar telah mencetak 20 gol dalam 23 pertandingan di semua kompetisi sebelum mengalami cederanya.[]