YERUSALEM – Beverly Barkat, seorang seniman yang tinggal di Yerusalem, menemukan sebuah cara kreatif untuk mengatasi masalah pelik polusi plastik. Dalam instalasi berukuran besar yang dinamainya “Earth Poetica”, Barkat mengubah sampah plastik menjadi bola dunia raksasa yang menampilkan wujud Bumi dan benua-benuanya.
“Earth Poetica”, bola dunia berdiameter 4 meter itu, terbentuk dari panel-panel berbingkai logam dan kerangka bagian dalam dari bambu yang dilapisi dengan plastik daur ulang yang dikumpulkan dari seluruh dunia.
BEVERLY BARKAT, Seniman Yerusalem:
“Nama saya Beverly Barkat. Saya seorang seniman dan saya baru saja selesai membuat ‘Earth Poetica’. ‘Earth Poetica’ di belakang saya ini adalah sebuah bola, sebenarnya dunia, berdiameter 4 meter. Dan bola itu dibuat hanya menggunakan sampah plastik yang saya kumpulkan selama tiga tahun terakhir. Saya mengumpulkannya dari Amerika, Eropa, Asia, dan seluruh dunia. Jadi saya ingin membuat permata besar, permata besar dan indah yang menarik perhatian orang, sehingga mereka terputus dari pengetahuan tentang apa sebenarnya (bahan) karya itu dan hanya terhubung dengan keindahannya. Dan hanya ketika mereka mendekati lalu memasukkan kepala ke dalamnya serta melihat bagian dalamnya, mereka akan benar-benar dapat terhubung dengan masalah plastik ini.”
Saat ini “Earth Poetica” sedang dipamerkan di Gottesman Family Israel Aquarium di Yerusalem. Setelah enam bulan, karya itu akan dipamerkan di kota-kota lain di seluruh dunia.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Yerusalem. (XHTV)