JUDUL: Presiden Mesir dan menlu Denmark gelar pertemuan, bahas situasi di Timur Tengah
SHOOTING TIME: 9 September 2024
DATELINE: 10 September 2024
DURASI: 00:01:00
LOKASI: Kairo
KATEGORI: POLITIK
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan Presiden Mesir Abdel-Fattah al-Sisi menggelar pertemuan dengan Menlu Denmark Lars Lokke Rasmussen (Sumber: Kepresidenan Mesir)
2. Berbagai cuplikan Menlu Mesir Badr Abdelatty bertemu dengan Menlu Denmark Lars Lokke Rasmussen
3. Berbagai cuplikan Badr Abdelatty dan Rasmussen pada konferensi pers
STORYLINE:
Presiden Mesir Abdel-Fattah al-Sisi dan Menteri Luar Negeri (Menlu) Denmark Lars Lokke Rasmussen, yang sedang berkunjung, pada Senin (9/9) menggelar diskusi perihal ketegangan di Timur Tengah, dengan fokus pada pelaksanaan gencatan senjata di Jalur Gaza, menurut Kepresidenan Mesir.
Sisi menekankan pentingnya deeskalasi dan gencatan senjata di Gaza, termasuk pertukaran sandera Israel dan tahanan Palestina, kata Kepresidenan Mesir dalam pernyataannya.
Disebutkan pula dalam pernyataan tersebut bahwa kedua pemimpin menekankan peran penting Badan Bantuan PBB untuk Pengungsi Palestina di Kawasan Timur Tengah (UNRWA), dan menyetujui perlunya mendukung organisasi tersebut di tengah berbagai tantangan yang signifikan.
Pembicaraan itu juga membahas situasi di Sudan. Sisi menyerukan peningkatan bantuan kemanusiaan untuk Sudan dan menekankan pentingnya untuk tidak mencampuri urusan dalam negeri negara tersebut.
Dalam pertemuan itu, Rasmussen mendeskripsikan Mesir sebagai “mitra strategis utama bagi Denmark” yang “memainkan peran penting di kawasan itu,” menurut sebuah unggahan di media sosial oleh Kementerian Luar Negeri Denmark.
Pada hari yang sama, Rasmussen juga bertemu dengan Menlu Mesir Badr Abdelatty guna mendiskusikan upaya-upaya untuk mewujudkan gencatan senjata di Gaza.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Kairo.
(XHTV)