TIANJIN – Nikmati pemandangan musim gugur nan elok di Universitas Tianjin, universitas pertama di era China modern, yang terletak di Kota Tianjin, China utara.
Didirikan sebagai Universitas Peiyang pada 1895, perguruan tinggi ini merupakan universitas pertama di China yang sepenuhnya mengadopsi sistem universitas Barat. Berdirinya universitas ini di saat negara tersebut berada di bawah tekanan besar seakan menggaungkan jeritan rakyat China yang menuntut kebangkitan bangsa melalui reformasi dan inovasi.
Sebagai pelopor dalam pendidikan tinggi di China, Universitas Tianjin telah memberikan kontribusi signifikan untuk mempromosikan industrialisasi dan modernisasi di berbagai bidang, termasuk pertambangan, metalurgi, minyak bumi, permesinan, konservasi air, teknik sipil, tekstil, kimia, penerbangan, dan teknologi mesin listrik.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Tianjin, China. (XHTV)