JAKARTA, WB – Pemilik raja media Hary Tanoesoedibyo dan juga juga calon presiden nomor urut 1 Prabowo Subianto – Hatta Rajasa dikabarkan telah membeli saham Grup MNC dengan nilai cukup fantastis Rp 869,81 milyar.
Kabar itu muncul dari broker asing yang mengungkapkan, ada investor baru di Indonesia bernama “Tanoesoedibyo Prabowo-Hatta” mereka disebut membeli saham media Grup MNC dengan rincian saham PT MNC Investama Tbk (BHIT) sebesar Rp 712,68 miliar.
Selain itu, MNC Grup memilik cabang media yakni Global TV dan RCTI. Dengan hitungan pembelian PT Global Mediacom Tbk (BMTR) senilai Rp 33,38 miliar, PT MNC Land Tbk (KPIG) Rp 111,98 miliar dan saham PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) Rp 11,76 miliar.
Dengan demikian, “Tanoesoedibyo Prabowo-Hatta” tercatat sebagai orang memiliki saham terbesar dalam satu tahun ini. Misalnya saja pada saham BHIT, mereka menempati posisi ketiga setelah OUB dan UBS.
Namun, saat dikonfirmasi mengenai kebenaran berita tersebut. Juru bicara MNC Grup Arya Sinulinga membantah bahwa nama tersebut adalah Hary Tanoesoedibyo. “Itu fitnah, meski Pak Hary mendukung Prabowo. Dukungan untuk memberikan iklan saja gak boleh apa lagi finansial,” ujarnya. []