JAKARTA, WB – Di Shanghai, China saat ini diterpa badai ekstrem. Baru-baru ini di kota tersebut suhu udara mencapai 40 derajat celcius. Bahkan, fenomena ini dimanfaatkan oleh beberapa jurnalis setempat.
Karena saking panasnya, para jurnalis membuktikannya dengan menggoreng telur di trotoar. Alhasil, hanya membutuhkan waktu 15 menit telur itu matang.
Beda dari masak telur yang lain, telur ini dimasak tanpa menggunakan teflon dan minyak sayur. Tetapi, hanya memanfaatkan sinar matahari yang begitu terik.
Seperti dikutip dari Shanghaiist, cuaca begitu terik mencapai puncaknya pada Selasa kemarin (4/8).
Namun, cuaca ini tidak dirasakan di Shanghai saja melainkan sampai ke kota Beijing dan Zi`an. Dilaporkan beberapa penduduk Beijing dan Zian juga melakukan hal yang sama dengan menggoreng udang di trotoar. []