JAKARTA, WB – Awal April 2015 nanti Partai Demokrat akan menggelar kongres ketiganya di Surabaya. Sebelumnya terdengar kabar kalau kongres akan dihelat di Bali.
“Di Bali hanya rakor wilayah timur saja, kongresnya di Surabaya,” ujar Pasek, Jumat (6/3/3015).
Kader Demokrat yang kini sibuk diormas PPI itu menuding pemindahan tempat kongres hanya untuk melanggengkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai ketua umum kembali. Namun begitu, Pasek tidak mempersoalkan lokasi kongres, karena menurutnya yang terpenting, pelaksanaan sesuai mekanisme atau aturan sebuah partai yang sebenarnya.
“Banyak pengurus DPC dan DPD dilengserkan DPP, kemudian dipilih orang yang mendukung Susilo Bambang Yudhoyono untuk memimpin kembali Demokrat. Daripada begitu, mending tidak usah kongres lah, kumpul aja di Cikeas,”ujar Pasek.
Pasek menyayangkan situasi dan kondisi Partai Demokrat yang tidak sehat dalam kehidupan sebuah partai. Jika seperti ini kata dia, kongres terlihat didorong untuk aklamasi.
“Jadi harus muncul 1 figur, tidak boleh berbeda, diciptakan ketakutan politik, dan sebagainya. Ini kan tidak sehat bagi sebuah partai politik,” tandasnya.[]