USA, WB – Badan Antariksa, NASA, membuka lowongan pekerjaan untuk astronot kepada masyarakat umum. Lowongan tersebut dibuka kembali sejak tahun 2011.
NASA akan membuka lowongan ini hingga tanggal 18 Februari tahun depan. Dalam video yang dibuat, The Verge menyebutkan, kali terakhir NASA membuka lowongan sebagai astronot untuk masyarakat umum, dan kali ini diperkirakan pelamar yang datang sudah mencapai 6.300 orang.
NASA akan melakukan seleksi yang sangat ketat. Hal ini terlihat saat NASA hanya memilih 8 orang dari 6.300 pendaftar.
Salah satu tes yang NASA berikan adalah tes fisik. Untuk lolos tes fisik, pendaftar harus memiliki penglihatan normal. Mereka juga harus memilki tekanan darah yang baik, tidak lebih dari 140/90. Kandidat harus memiliki tinggi sekitar 62 – 75 inci (157 – 190 cm). Syarat lainnya adalah kandidat harus merupakan warga negara AS.[]