WARTABUANA- Buah nanas termasuk buah tropis yang rasanya sangat lezat dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Jadi tidak heran jika buah nanas merupakan salah satu buah yang digemari.
Ini dia manfaat nanas bagi kesehatan:
Memperlancar Pencernaan
Nanas mengandung serta yang sangat kaya dan baik untuk menjaga kesehatan pencernaan anda.
Meningkatkan daya tahan tubuh
Adanya kandungan vitamin C yang cukup tinggi dalam buah nanas mampu meningkatkan daya tahan tubuh anda. Selain itu vitamin C juga dapat mencegah berbagai penyakit seperti sariawan.
Mengendalikan Arthritis
Buah nanas memiliki kandungan yang mmapu mengurangi peradangan pada sendiri dan otot, yang erat kaitannya arthritis, sebuah penyakit yang bersifat melemahkan, yang menyerang jutaan orang di seluruh dunia.
Menjaga Kesehatan Gigi
Nanas memiliki kandungan vitamin C, dengan kandungan ini nanas dapat membantu mencegah plak gigi ataupun mencegah timbulnya rasa nyeri.
Meredakan mual
Apakah anda sering mengalami morning sickness atau rasa mual pada pagi hari? Jika iya maka buah nanas ini dapat anda jadikan pilihan untuk mengatasi rasa mual tersebut. Selain itu buah nanas ini juga dapat mengatasi mual karena melakukan perjalanan jauh dengan kendaraan.
Mencegah Kanker
Nanas juga kaya akan kandungan anti-oksidan lainnya yang memiliki peranan penting dalam hal dismutase superoksida, yang mampu menangkal radikal bebas. Nanas dikenal mampu mencegah terjadinya kanker mulut, tenggorokan, dan kanker payudara.
Membantu diet
Apabila anda sedang diet dan mencari buah yang tinggi protein dan vitamin C maka nanas merupakan pilihan yang tepat. Selain dapat dimakan secara langsung anda juga dapat menjadikannya jus yang segar.
Meredakan Radang Tenggorokan
Kandungan vitamin C yang ada dalam buah ini dipercaya dapat mengatasi atau meredakan masalah radang tenggorokan. Caranya cukup mudah, yaitu dengan membuat jus dari buah nanas. Cukup dengan meminum jus buah nanas maka radang tenggorokan Anda dapat teratasi. Manfaat jus nanas ternyata tidak hanya dapat menghilangkan dahaga saja tetapi juga dapat mengatasi radang tenggorokan.[]