BARCELONA, WB -Masa depan pemain Barcelona asal Brazil, Dani Alves terjawab sudah. Kepastian tersebut didapat setelah Direktur Olahraga Barca, Robert Fernandez, memastikan Alves akan meningglkan Nou Camp awal musim depan.
Masa depan Dani Alves terus menjadi perbincangan media di Spanyol dan Italia. Selama ini Alves kerap dihubungakan dengan juara bertahan Liga Seri A Italia, Juventus sejak berakhirnya musim kompetisi 2015-16.
Kontrak bek 33 tahun itu sebenarnya sudah habis akhir musim kemarin, namun sulitnya menemukan titik temu dengan agen pemain Alves membuat pembicaraan kontrak baru terkesan berlarut-larut.
Pihak klub akhirnya mengeluarkan pernyataan yang mengumumkan bahwa Alves dipastikan tidak akan berseragam El Barca musim depan.
Menurut Robert Fernandez, pihak Barca menghormati keinginan personal Alves untuk mencari pengalaman diluar Spanyol dengan tidak menahannya.
“Ia (Dani) telah memutuskan untuk hengkang. Itu adalah keputusan pribadi yang harus kami hormati. Tidak ada lagi yang perlu dikatakan,” tandas Fernandez.[]