SAO PAULO – Brasil pada Rabu (23/6) melaporkan rekor 115.228 kasus harian baru COVID-19, sehingga total kasus nasional menjadi 18.169.881, kata Kementerian Kesehatan Brasil.
Sekitar 2.392 orang meninggal akibat penyakit ini pada periode yang sama, menambah jumlah kematian nasional menjadi 507.109.
Sao Paulo, negara bagian terpadat di Brasil, masih menjadi wilayah yang paling terdampak di negara itu, dengan pembatasan karantina wilayah (lockdown) diperpanjang hingga 15 Juli karena peningkatan terus-menerus dalam kasus dan rawat inap.
Sistem perawatan kesehatan sejumlah negara bagian, termasuk Sao Paulo, Mato Grosso do Sul, Santa Catarina, dan Parana, kewalahan dalam menghadapi lonjakan kasus COVID-19.
Brasil mencatat jumlah kematian tertinggi kedua di dunia akibat COVID-19, setelah Amerika Serikat (AS), dan kasus terbanyak ketiga, di bawah AS dan India. [Xinhua]