AMAZON, WB – Sebagai sungai terbesar didunia, Sungai Amazon banyak dihuni oleh makhluk-makhluk buas dan mengerikan dengan berbagai berukuran besar.
Hewan hewan semisal anaconda, belut listrik, ikan piranha, dan masih banyak lagi. Piranha, anaconda, dan belut listrik mungkin hal biasa disana, ternyata masih banyak lagi makhluk raksasa lainnya yang tinggal di sungai ini.
Memicu rasa penasaran, seorang penjelajah Steve Townson dan temannya memutuskan untuk memancing di Sungai Amazon dengan harapan mendapat ikan besar.
Usaha mereka pun tak sia-sia ketika mereka berhasil mendapatkan ikan raksasa. Ikan tersebut memiliki nama Arapaima yang dapat tumbuh hingga mencapai panjang 2 meter dan berat sekitar 200 kg.
Menurut ilmuwan, Arapaima disebut-sebut sebagai keturunan ikan purba yang pernah hidup 250 juta tahun lalu.
Arapaima sendiri adalah jenis ikan karnivora yang memakan ikan yang lebih kecil darinya. Ikan ini hanya hidup di Sungai Amazon dan danau sekitarnya.[]