WARTABUANA – Chandrayaan-3, misi penjelajahan Bulan ketiga India, mendarat di permukaan Bulan pada Rabu (23/8) sekitar pukul 18.04 waktu setempat (19.34 WIB), demikian diumumkan Organisasi Penelitian Antariksa India (Indian Space Research Organization/ISRO).
India menjadi negara keempat di dunia yang mendaratkan wahana antariksa di Bulan setelah Uni Soviet, Amerika Serikat, dan China.
Perdana Menteri India Narendra Modi menyampaikan ucapan selamat kepada komunitas ilmiah dan bangsa India atas pencapaian ini.
Misi tersebut diluncurkan pada 14 Juli. Modul pendarat (lander), yang terdiri dari wahana pendarat Vikram dan wahana penjelajah (rover) Pragyan, memisahkan diri dari wahana luar angkasa tersebut pada 17 Agustus.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari New Delhi. (XHTV)