GUANGZHOU – Sebuah drone multirotor yang mengangkut sampel biologis lepas landas dari sebuah rumah sakit di kota besar Guangzhou, China selatan, pada Senin (31/5) untuk menggantikan transportasi darat dalam mengirim hasil tes medis di Guangzhou KingMed Diagnostics Group Co., Ltd, perusahaan pengujian diagnostik medis China.
Dengan kecepatan maksimum 50 km per jam, drone tersebut menghabiskan waktu 10 menit untuk menyelesaikan pengiriman, jauh lebih cepat dari 30 menit yang dibutuhkan oleh sebuah kendaraan.
Liu Weimin, manajer pusat pengelolaan logistik KingMed Diagnostics, menuturkan bahwa drone biasanya membawa muatan yang berbobot kurang dari 5 kg, sehingga cocok untuk mengangkut sampel biologis.
Dia juga menambahkan bahwa drone buatan perusahaannya dilengkapi dengan karton spesimen untuk logistik rantai dingin guna memastikan keamanan sampel, dan pengiriman bebas dari kontak manusia.
Qu Hongying, Presiden Rumah Sakit Pusat Provinsi Kedua Guangdong, mengatakan layanan pengujian KingMed Diagnostics dapat membantu laboratorium klinis rumah sakit itu dalam memberikan hasil tes medis yang cepat kepada pasien.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Guangzhou, China. [XHTV]