CHONGQING – Kota Chongqing di China barat daya mendistribusikan paket gratis berisi antipiretik bagi warga berusia 60 tahun ke atas di tengah penyebaran COVID-19.
Pihak berwenang telah memesan 2,4 juta “paket kesehatan”, yang berisi antipiretik, obat-obatan tradisional China, masker medis, dan alat tes antigen, kata pemerintah kota itu.
Paket-paket tersebut dijadwalkan didistribusikan pekan ini, dengan memprioritaskan penduduk pedesaan, warga berusia di atas 80 tahun, dan mereka yang memiliki penyakit bawaan. Bagi mereka yang memiliki kendala mobilitas, paket tersebut dapat dikirimkan ke rumah mereka.
YAN CHENGWEI, Warga Chongqing:
“Memang merepotkan bagi kami para lansia untuk membeli obat. Paketnya sudah termasuk semua yang kami butuhkan, seperti masker. Bantuan ini dipikirkan dengan matang. Kami sangat mengapresiasinya.”
Sejumlah kota di China mengeluarkan paket-paket perawatan serupa setelah lonjakan kasus COVID-19 mendorong warga untuk memborong obat-obatan.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Chongqing, China. (XHTV)