HEFEI – Para pengusaha Jepang yang bekerja di Kota Xuancheng, Provinsi Anhui, China timur, mengatakan bahwa mereka sangat optimistis dengan bisnis mereka di China.
NAGATSUKA TAMIO, Ketua Xuancheng KDK Technology CO., Ltd:
“Perusahaan kami mendapatkan investasi dan didirikan oleh Kanto Denka, produsen bahan kimia asal Jepang. Perusahaan kami didirikan pada 7 Januari 2020 di Xuancheng, Provinsi Anhui. Kota ini sangat dekat dengan Delta Changjiang (Sungai Yangtze) dan memiliki transportasi yang nyaman.
Kami sangat optimistis dengan kemajuan proyek kami di sini. Proyek tahap pertama kami sebagian besar memproduksi amonium fluorida, yang merupakan bahan baku penting dalam produksi industri. (Proyek) itu diperkirakan akan memasuki (tahap) uji coba produksi sekitar Desember tahun ini, dengan output tahunan sebesar 1.000 ton.
Ini merupakan hasil dari upaya gabungan rekan-rekan kita asal China dan Jepang. Selanjutnya, kami akan mengerahkan berbagai upaya guna mempromosikan tahap kedua dan ketiga dari proyek kami.”
HIDEHITO FUJISAWA, Manajer Umum Xuancheng KDK Technology CO., Ltd:
“Pada 2017, saya datang ke China untuk kali pertama, tepatnya di Wuhan. Saat ini, saya telah bekerja dan tinggal di Xuancheng, (Provinsi) Anhui, selama lebih dari satu tahun. Saya rasa Xuancheng menjadi kampung halaman kedua saya.
Bersama rekan-rekan China dan Jepang, kami mengerahkan upaya untuk mempromosikan tahap pertama dari proyek kami di sini agar memasuki tahap produksi secepatnya. Sekarang, saya mulai hidup seperti warga lokal di Xuancheng.
Saya dapat bermain poker dan mahjong setempat. Kemampuan bahasa Mandarin saya juga meningkat. Saya juga suka menyantap makanan China, terutama ikan lokal. Saya juga penggemar berat musik China.”
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Hefei, China. (XHTV)