SHANGHAI – Untuk hadiah Hari Ayah pertamanya, pawang hewan Ding Xuewan menerima banyak pelukan dan ciuman dari “putrinya” Nancy, seekor singa laut betina yang menggemaskan di Shanghai Haichang Ocean Park.
Nancy lahir pada Agustus tahun lalu dan sejak itu dirawat oleh Ding, karena induknya mengalami masalah menyusui.
DING XUEWAN, Pawang singa laut di Shanghai Haichang Ocean Park : “Saya telah merawat Nancy sejak dia lahir, jadi Nancy sudah seperti putri saya sendiri. Dia harus minum susu empat kali sehari selama beberapa waktu, dan kala itu dia merasa tidak aman, jadi saya menemaninya sepanjang hari. Saya membawanya ke kantor dan pojok-pojok taman laut ini untuk bermain.
Saya telah merawat Nancy selama 10 bulan, dan Juni ini, dia mulai belajar makan ikan. Salah satu peristiwa yang paling berkesan adalah saat saya membawa Nancy untuk berenang di Teluk Lumba-Lumba. Dia mungkin berpikir lumba-lumba itu hewan berbahaya, jadi dia menarik saya ke pantai. Saya merasa terharu. Dia masih kecil tapi sudah mencoba melindungi saya.”
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Shanghai, China. [XHTV]