XINJIANG – Jalan raya ketiga yang melintasi gurun terbesar di China, Taklimakan, sedang dalam tahap pengaspalan.
Jalan raya di Xinjiang tersebut akan menghubungkan wilayah Qiemo di utara dan Yuli di selatan.
Pembangunan jalan raya sepanjang 330 km itu dimulai pada Oktober 2017.
Kata “Taklamakan” dalam bahasa Uighur berarti “masuk dan Anda tidak akan keluar.”
Begitu selesai, penduduk kedua wilayah akan dapat menjelajahi gurun seluas 337.000 km persegi tersebut dengan mudah, alih-alih memutarinya.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Xinjiang. (XHTV)