JUDUL: Istanbul uji coba metrobus pintar buatan China
SHOOTING TIME: 2 April 2024
DATELINE: 4 April 2024
DURASI: 00:01:37
LOKASI: ISTANBUL, Turkiye
KATEGORI: TEKNOLOGI/TRANSPORTASI
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan Istanbul melakukan uji coba metrobus pintar buatan China
STORYLINE:
Istanbul, kota terbesar di Turkiye, telah memulai uji coba metrobus pintar mutakhir buatan China yang berlangsung selama 45 hari, demikian menurut rilis pers pada Rabu (3/4).
Dikembangkan oleh CRRC Zhuzhou Electric Locomotive Research Institute, metrobus listrik dengan empat gerbong itu memiliki kapasitas 420 penumpang dan dilengkapi kemampuan pelacakan lintasan virtual.
Dalam rilisnya, perusahaan tersebut menekankan bahwa inisiatif ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan transportasi penumpang yang mendesak, dengan fokus utama pada peningkatan kenyamanan, keamanan, efisiensi energi, dan kelestarian lingkungan.
Perwakilan dari lembaga-lembaga transportasi Istanbul, termasuk Istanbul Tram and Tunnel Enterprises dan Istanbul Metro, melakukan uji coba dan menjajal kendaraan baru tersebut.
Mengungkapkan kepuasannya pada uji coba itu, mereka menunjukkan minat untuk berkolaborasi lebih lanjut dengan para mitra dari China guna memperkenalkan kendaraan ramah lingkungan swakemudi yang berkapasitas tinggi dan berjarak tempuh jauh ini demi meningkatkan kenyamanan rute bus perkotaan.
Peng Zhonghong, manajer umum CRRC Smart Rail, anak perusahaan CRRC Zhuzhou Institute, mengatakan bahwa pengerahan kendaraan ini akan memberikan peluang baru dan solusi ramah lingkungan untuk mengatasi tantangan transportasi umum yang dihadapi oleh 16 juta penduduk Istanbul.
“Selain itu, ini akan secara efektif mengurangi tekanan kemacetan lalu lintas di kota,” kata Peng, menegaskan komitmen institusinya untuk menyediakan dukungan teknis yang komprehensif dan layanan purnajual.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Istanbul, Turkiye.
(XHTV)