LUOYANG – Banyak rumah sakit di China sedang meningkatkan upaya untuk menyediakan fasilitas medis guna menangani kasus-kasus yang parah.
Di Rumah Sakit Pengobatan Tradisional China (Traditional Chinese Medicine/TCM) Luoyang di Provinsi Henan, China, serangkaian upaya telah diluncurkan untuk menyediakan ranjang sebanyak mungkin bagi para pasien.
XU HONGHUI, Dokter, Rumah Sakit TCM Luoyang:
“Kami menerima banyak pasien lanjut usia (lansia) dan pasien yang terbaring di ranjang baru-baru ini, dan banyak dari mereka memiliki penyakit bawaan. Rumah sakit kami mengadopsi banyak upaya, dan menyiapkan jalur hijau untuk para pasien lansia, termasuk bagi mereka yang memiliki kondisi kesehatan bawaan serta kondisi yang parah. Kami coba menyediakan lebih banyak ranjang agar mereka dapat menerima perawatan secara tepat waktu.”
DAI GUOFANG, Dokter, Rumah Sakit TCM Luoyang:
“Kami memiliki 45 ranjang stasioner, dan kini telah menerima 60 pasien. Dua pertiga dari mereka berada dalam kondisi kritis. Selama hampir sebulan, tenaga kesehatan kami bekerja, makan, dan tidur di rumah sakit. Ini tidak mudah. Kami tidak menolak satu pasien pun. Kami ingin berusaha sebaik mungkin untuk menyelamatkan mereka.”
Anggota keluarga pasien:
“Kami datang ke rumah sakit menjelang tengah malam. Para dokter sangat sibuk saat itu. Ketika kami menyebutkan kondisi pasien, dan memberi tahu mereka bahwa pasien tersebut menderita diabetes, perawat dengan cepat mengatur tempat tidur untuk kami. Kami sangat tersentuh.”
Saat ini, sejumlah rumah sakit di berbagai tingkatan di Provinsi Henan sedang menyiapkan jalur hijau untuk lansia, pasien dengan penyakit bawaan, ibu hamil, dan lainnya guna lebih melindungi kehidupan maupun kesehatan masyarakat.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Luoyang, China. (XHTV)