JUDUL: China catat penurunan kasus penyakit pernapasan akut
SHOOTING TIME: 24 Desember 2023
DATELINE: 24 Desember 2023
DURASI: 00:00:48
LOKASI: Beijing
KATEGORI: KESEHATAN
SHOTLIST:
1. SOUNDBITE (Bahasa Mandarin): PENG ZHIBIN, Pejabat dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China
STORYLINE:
China mencatatkan penurunan kasus penyakit pernapasan akut, sebuah tren yang diperkirakan akan terus berlanjut pada pekan mendatang, demikian disampaikan seorang pejabat kesehatan setempat pada Minggu (24/12).
SOUNDBITE (Bahasa Mandarin): PENG ZHIBIN, Pejabat dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China
“Menurut data pemantauan dari 11 hingga 17 Desember, kasus penyakit pernapasan akut di China mengalami penurunan. Secara umum, lonjakan penyakit pernapasan baru-baru ini sebagian besar disebabkan oleh virus influenza, dengan tambahan kasus yang disebabkan oleh patogen lain. Flu mencapai level tinggi, tetapi menunjukkan tren penurunan. Aktivitas pneumonia mikoplasma, adenovirus, dan respiratory syncytial virus(RSV) berfluktuasi, sementara aktivitas virus corona baru berada di level terendah pada 2023. Para pakar memproyeksikan bahwa pada pekan mendatang, penyakit pernapasan akut di China kemungkinan akan terus menurun, dengan virus influenza sebagai penyebab utama penyakit ini.”
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Beijing.
(XHTV)