XIAMEN – Pameran fosil dinosaurus dibuka pada Jumat (21/4) pekan lalu di Xiamen, China timur. Lebih dari 100 fosil telur, jejak kaki, dan tulang dinosaurus dipamerkan dalam ajang tersebut.
NIU KECHENG, Kurator:
“Pameran kami khususnya bertujuan untuk menampilkan dinosaurus di semua bagian. Pada faktanya, fosil dinosaurus tidak terbatas pada fosil kerangka dinosaurus. Fosil telur dinosaurus dan fosil jejak kaki dinosaurus sebenarnya juga merupakan bahan yang sangat penting dalam penelitian dinosaurus. Jadi, kami berharap pameran ini dapat menunjukkan kepada publik telur dinosaurus dan jejak kaki dinosaurus yang sebenarnya, seperti apa tulang dinosaurus, yang dapat menceritakan beberapa kisah menarik, dan membuat publik lebih tertarik pada dinosaurus.
Di unit telur dinosaurus, kami memilih beberapa unit cerita yang lebih menarik untuk publik, seperti di mana dan bagaimana dinosaurus bertelur, termasuk apakah telur-telur dinosaurus pada awalnya memiliki warna, dan apa warnanya. Kami menggunakan banyak multimedia, holografik, dan tiga dimensi (3D) untuk restorasinya.”
Pameran tersebut diselenggarakan oleh Museum Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Xiamen, dan akan berlangsung hingga 31 Desember mendatang.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Xiamen, China. (XHTV)