FILIPINA, WB – Perhelatan Miss Universe 2015, telah diraih oleh Pia Alonzo Wurtzbach yang terpilih dalam kontes kecantikan sejagad tersebut.
Namun seolah tidak mau kalah untuk menggelar hajatan serupa, di Sofia, Bulgaria digelar pemilihan nenek tercantik. Dia adalah Babylyn Decena-Newfield yang berhasil meraih gelar nenek tercantik sejagat dalam ajang Mrs. Grandma Universal 2016.
Jika Pia Alonzo Wurtzbach masih berusia 26 tahun saat dinobatkan sebagai perempuan tercantik sejagat, maka Babylyn Decena-Newfield sudah berusia 48 tahun dengan status sebagai seorang janda empat anak dan empat cucu.
Newfield adalah wakil Filipina pertama yang bertarung dengan 50 nenek-nenek lainnya di seluruh dunia dalam kontes yang digelar pada 21 Januari 2016 kemarin di Sofia, Bulgaria.
Uniknya, di ajang Mrs. Grandma Universal kemarin, Newfield memperlihatkan kemampuannya dalam aksi Muay Thai yang membuatnya jauh berbeda daripada nenek-nenek kontestan lainnya yang biasanya bernyanyi, menari atau bakat seni lain.
Bila Anda masih penasaran, Mrs. Grandma Universal ini adalah ajang kecantikan yang digelar setiap tahun di Bulgaria untuk memperingati hari Nenek Sedunia yang jatuh setiap tanggal 21 Januari.
Ajang ini pertama kali digelar di tahun 2012 dan terbuka untuk seluruh nenek-nenek yang percaya diri. Sebelum Newfield, pemenang gelar nenek tercantik jatuh pada Ivana Hamra (Swedia), Marleny Figueroa de Reyes (Guatemala), Syntia Ong (Malaysia) dan Christine Kam (Singapura).[]