WARTABUANA – Hati-hati mengkonsumsi obat diet. Di Inggris, seorang mahasiswi dari Shrewsbury tewas setelah minum pil diet yang dibeli secara online. Hasoil otopsi menyebutkan, lambung gadis malang itu terbakar dan luka berat karena terkena zat dinitrofenol, atau DNP.
Peristiwa tragis itu terjadi setelah gadis berusia 21 tahun bernama Eloise Parry itu minum pil diet dengan dosis tinggi sebelum makan siang. Setelah kakan, merasakan sakit diperutnya hingga tak sadarkan diri. Eloise langsung dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong.
Fiona, sang ibu memberi keterangan kepada polisi bahwa putrinya membeli pil diet itu secara online. Tablet pelangsing tersebut dijual dalam bentuk kemasan yang konon promosinya direkomendasikan teman-teman kampus anaknya.
Sebetulnya zat DNP cocok dengan tubuh manusia karena bisa membunuh racun dalam yang terdapat pada jaringan sel. Namun jika dikonsumsi berlebihan dapat menyebabkan tingginya metabolisme tubuh, memompa kerja lambung lebih cepat dari batas normal.
Dalam jumlah tertentu zat DNP bekerja setara dengan TNT alias bahan peledak sehingga sangat membahayakan tubuh manusia. Gadis yang akrab disapa Ella itu meninggal setelah tim dokter gagal memberikan zat penangkal racun kimia ke dalam tubuhnya.
Kepala polisi Inspektur Jennifer Mattinson sebagaimana diberitakan mailonline mengatakan gadis malang itu membeli sekitar 100 kapsul yang mengandung 200 miligram DNP. Kemungkinan besar obat tersebut sudah kedaluwarsa. []