JAKARTA, WB – DPP PKS akan meminta penjelasan kepada Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo terkait bakal dilantiknya mantan Kapolda Metro Jaya Komjen M Iriawan sebagai Pj Gubernur Jawa Barat.
Wasekjen PKS Mardani Ali Sera menyebut penunjukkan pejabat kepolisian mengisi kursi kekuasaan justru bisa menimbulkan masalah baru.
“Penunjukkan ini menimbulkan syok prasangka peluang ketidakadilan dalam proses Pilkada Jabar karena ada kandidat yang sama insitusi,” kata Ali Sera melalui akun twitter resminya @MardaniAliSera.
Mardani meminta Kemendagri tidak memaksakan kehendak tanpa memperhatikan kondisi sekitar. Apalagi usulan pejabat Polri mengisi posisi pejabat kepala daerah seperti ini sudah pernah ditolak sebelumnya.
“Jadi akan lebih arif dan bijak jika dipilih figur netral dan negarawan. Jabar itu magnitude politik nasional,” tegasnya.
Rencana Iriawan akan dilantik sebagai Pj Gubernur Jabar di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat pada Senin (18/6/2018) ini. Hal itu dibenarkan oleh Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono. Iriawan sendiri saat ini menjabat Sestama Lemhanas.[]