WARTABUANA- Pubertas adalah masa ketika seorang anak mengalami perubahan psikis, fisik dan pematangan fungsi seksual. Biasanya masa pubertas berumur 8-10 tahun dan berakhir 15-16 tahun.
Pada masa ini memang pertumbuhan dan perkembangan berlangsung ditandai jika wanita menstruasi dan laki-laki adalah mimpi basah.
Namun bagaimana jika anak anda belum mengalami pubertas hingga umurnya 17tahun? Kenali penyebabnya mungkin ada yang salah namun anda tidak mengetahui.
Ini dia penyebabnya:
Faktor Keturunan
Jika keluarga anda banyak yang mengalami pubertas, tidak heran jika anak anda mengalami hal yang sama. Karena pubertas tertunda dapat disebabkan dengan faktor keturunan atau genetik.
Obesitas
Jika anak anda obestitas, hati-hati karena obesitas bisa menjadi penyebab tertundanya masa pubertas pada anak.
Kecepatan Pertumbuhan Tinggi Badan
Kecepatan pertumbuhan tinggi badan yang rendah serta keterlambatan usia tulang mejadi pemicu terlambatnya pubertas.
Lingkungan
Lingkungan maupun kesehatan anak juga menjadi salah satu penybab keterlambatan pubertas.
Masalah pada ovarium atau testis
Masalah pada ovarium atau testis juga bisa menjadi penyebab terlambatnya pubertas seorang anak. Dalam hal ini, ovarium atau testis tidak dapat membuat hormon pubertas meski otak telah terus menerus mengirim sinyal ke indung telur dan testis.[]