JAKARTA, WB – Berdasarkan akumulasi curah hujan bulanan di wilayah Jabodetabek pada akhir Januari hingga awal Februari 2015 patut diwaspadai adanya potensi banjir.
Hal itu disampaikan Kepala Pusat Meteorologi Publik Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Mulyono Prabowo. Menurutnya, pada Januari ini diprediksi curah hujan mencapai 150-300 mm per bulan di wilayah Jabodetabek. Di barat Jabodetabek curah hujan mencapai 300-400 mm per bulan. Memasuki bulan Februari, curah hujan di sebagian besar Jabodetabek berkisar 300-400 mm per bulan.
“Potensi banjir bulanan umumnya tinggi di bagian barat utara timur Jakarta. Skala menengah di Jakarta bagian barat selatan, tengah dan selatan,” katanya di Jakarta, Selasa (13/1/2015).
Ia menambahkan, dalam satu minggu ke depan kecepatan angin baratan 10-20 km per jam. Potensi hujan ringan- sedang di bagian barat utara Jakarta dan sedang hingga lebat di bagian selatan Jakarta.
Jakarta hari ini diprediksi hujan ringan hingga sedang di wilayah Kepulauan Seribu pada pagi hingga malam hari. Sementara di wilayah Jakarta Pusat, Selatan, Barat dan Jakarta Utara, hujan ringan hingga sedang terjadi pada pagi hingga siang hari. Kondisi berawan hingga hujan ringan diprediksi terjadi di wilayah Jakarta Timur pada pagi hingga siang hari.
Untuk Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi diprediksi hujan ringan hingga sedang di wilayah Bekasi, Depok dan Bogor pada pagi hingga malam hari, dan wilayah Tangerang pada pagi hingga siang hari. []