WB – Studi terbaru menunjukkan kebiasaan makan di depan TV saat hamil berpotensi membuat anak anda jadi obesitas di kemudian hari.
Menurut peneliti, kebiasaan hobi makan sambil nonton TV ini akan berlanjut terus hingga si calon ibu melahirkan anak. Setelah itu setiap hari si ibu akan terbiasa memberi makan anak bayinya sambil duduk menonton TV.
Kebiasaan semacam ini akan membuat si ibu tidak memperhatikan apakah anaknya sudah kenyang atau belum, mendorong terjadinya over-feeding. Jika terjadi setiap hari, tidak heran anak anda menjadi kelebihan berat badan.
Makan sambil nonton memang menjadi salah satu kebiasaan buruk karena seseorang jadi kurang peka apakah ia benar-benar sudah full atau tidak. Fokus yang terbagi antara tontonan dan kondisi perut tidak terbagi rata. Akibatnya, padahal anda sudah merasa kenyang namun acara belum habis, cenderung kembali mengambil makanan porsi kedua.
“Pengurangan waktu makan di depan TV sangat efektif mencegah terjadinya obesitas pada anak di kemudian hari,” ujar Dr Mary Jo Messito, pakar kesehatan gizi anak.
Dari penelitian Dr Mary terhadap 189 wanita, 71% mengaku setidaknya beberapa kali menonton TV sambil memberi makan anaknya, sementara 29% selalu memberi makan anak sambil menonton TV.
Hobi nonton TV berlebihan juga membuat ibu jadi kurang peka terhadap anaknya. Pada dasarnya waktu makan anak membutuhkan perhatian lebih besar karena tidak semua anak responsive terhadap berbagai macam makanan.[]