JAKARTA, WB – Wakil Gubernur DKI, Djarot Saiful Hidayat punya rencana bagus agar kali Ciliwung terbebas dari sampah. Rencananya Djarot akan memfoto wajah si pembuang sampah lalu akan memajangnya.
“Mereka yang buang sampah itu, fotonya akan dipampang, dan kita kenalkan inilah pahlawan pencemar dan penyebab banjir,” ujar Djarot di Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jakarta Timur, Minggu (21/12/2014).
Mantan Walikota Blitar itu akan gencar menindak pelaku buang sampah sembarangan. Selain itu dia juga mengaku akan segera merelokasi masyarakat yang tinggal di lokasi rawan banjir, untuk segera dijalankan.
“Tahun depan selesai. Yang penting segera di data, semua harus dievaluasi dan ini harus kita maksimalkan,” tandas Djarot .[]