JAKARTA, WB – Jenazah bocah berparas cantik Angeline hari ini batal dipulangkan ke Desa Tulung Rejo, Glemor, Banyuwangi, Jawa Timur. Hal ini disebabkan pemberkasan dan administrasi belum selesai di proses.
“Hari ini, jenazah belum diperbolehkan pulang karena pemberkasan dan administrasi belum terselesaikan,” kata Ketua pendamping Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kota Denpasar, Luh Putu Anggreni.
Kemungkinan sambung dia jenazah dapat dipulangkan dan diambil oleh keluarga pada Rabu (17/6) nanti.
“Sekarang ini kami hanya ingin memberi ketenangan dan kekuatan pada keluarga kandung Angeline agar bisa diberikan ketabahan,” katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, P2TP2A Kota Denpasar, Siti Sapurah mengatakan, Jenazah Angeline akan dibawa dan dimakamkan di Banyuwangi Selasa Pagi (16/6/2015).
Saat ini sendiri jenazah Angeline masih disemayamkan di RSUP Sanglah. Tim forensik menyatakan pemeriksaan dan autopsi telah selesai. Dan Wali Kota Denpasar dijadwalkan akan melepas pemberangkatan jenazah Angeline secara resmi.
Pemerintah Kota Denpasar, akan menanggung seluruh biaya terkait Angeline, seperti biaya rumah sakit, biaya pemulangan jenazah, serta biaya pemakaman. []