JAKARTA, WB – Salah satu peserta konvensi partai Demokrat, Anies Baswedan mengatakan, dirinya mengaku siap jika memang nantinya dia tidak akan terpilih sebagai pemenang dalam Konvensi Demokrat. Walau tidak terpilih, Rektor Paramadina ini mengaku cukup puas sudah bisa menjadi peserta capres.
“Jalas siap untuk menjalani proses ini, dan Insya Allah dengan apa yang kita kerjakan sekarang. Dan nanti apapun hasilnya itu cermin kerja, dan bukan iklan media. Ini manusia yang bekerja, dan itu yang membuat saya bangga, ujar,” Anies di Gedung DPP Partai Demokrat, Keramat Raya, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat Petang (16/5/2014).
Anis menambahkan, dirinya akan terus mengikuti sampai selesai arah “permainan” konvensi tersebut. Meskipun dirinya tidak tau apakah Partai berlambang Mercy itu akan tetap mengoalkan pemenang konvensi atau tidak.
“Sudah saya katakan pada semua akan mengikuti ini sampai selesai, begitu ini selesai maka saya bebas tentukan arah kemana,” katanya.
Berdasarkan informasi, pemenang peserta konvensi Demokrat akan diumumkan pada saat rapimnas partai tanggal 18 Mei mendatang. Pada hari itu juga, Partai akan menentukan sikap kemana Demokrat akan berlabuh.
“Saya akan menentukan sikap setelah mekanisme politik ini selesai. Dan sejauh ini belum ada parpol yang melakukan komunikasi politik kesaya,” pungkas Anies. []