WARTABUANA – Sedikitnya empat orang tewas dan tiga lainnya luka-luka akibat serangan seekor beruang liar di Negara Bagian Chhattisgarh, India tengah, menurut keterangan petugas pada Senin (7/12).
Beruang itu menyerang mereka di sebuah hutan di Distrik Koriya, Chhattisgarh, sekitar 329 km sebelah utara Raipur, ibu kota negara bagian tersebut.
“Tadi malam seekor beruang liar menyerang orang-orang di dekat Desa Angwahi di bawah kawasan hutan Devgarh, menewaskan empat orang dan melukai tiga lainnya,” kata Satya Narayan Rathor, seorang pengumpul hasil hutan dari Distrik Koriya. “Jasad mereka telah dikirim untuk diautopsi dan korban luka-luka dirawat di rumah sakit.”
Menurut petugas, para korban berada di dalam hutan tersebut untuk mengambil hasil hutan. Setelah kejadian, tim petugas kehutanan dan polisi dikerahkan ke daerah itu untuk mengusir beruang liar tersebut.
Serangan itu telah menimbulkan kepanikan di antara warga sekitar. Petugas margasatwa mengatakan kehadiran manusia di dalam kawasan hutan membuat beruang merasa tidak aman, yang kemudian memicu mereka untuk menyerang manusia. Kadang-kadang, hewan ini diserang oleh penduduk desa yang ketakutan sebagai pembalasan yang juga terbukti fatal bagi mereka.
India memiliki undang-undang yang melarang pembunuhan hewan liar. Menurut para pakar margasatwa, urbanisasi massal, penggundulan hutan, perambahan kawasan hutan, hilangnya zona penyangga di hutan, dan ekstraksi tanaman obat menjadi beberapa alasan meningkatnya konflik antara manusia dan hewan.
Setiap tahun, banyak orang tewas atau terluka dalam konflik manusia-hewan yang semakin intens di seluruh India. [xinhua]