JAKARTA, WB – Musibah nahas menimpa puluhan penonton dalam konser musik rock tahunan yang digelar di lapangan udara Mendig, Berlin, Jerman. Setidaknya sepuluh asisten produksi dan 21 orang lainnya dilarikan ke rumah sakit setempat setelah petir menyambar konser tersebut.
Namun, dikatakan staf medis di lokasi kejadian tidak ada yang tersambar langsung oleh petir. Petir ini menyembar sebanyak dua kali. Pertama dari arah belakang panggung yang terjadi pukul 01.00 bersamaan dengan bintang rock Marilyn Manson tampil.
Sedangkan yang kedua di area kamp panitia konser. Saat kejadian, hujan badai terjadi di wilayah itu.
Konser musik yang bertemakan “Rock am Ring” kali pertama digelar di lapangan udara. Seringnya konser ini diadakan di Kota Nurburgring.
Dan akibat peristiwa ini konser berikutnya yang menampilkan penyanyi Jerman, Fritz Kalkbrenner terpaksa dibatalkan. Orang-orang mengalami luka-luka setelah menyentuh benda-benda yang dilewati petir.
Seorang pengunggah video menjelaskan badai dengan petir ini terjadi hingga pukul 04.00 waktu setempat. Langit menjadi terang-benderang ketika petir menyambar. []