WARTABUANA – Tidak penting selalu menjadi bintang, tetapi, menjadi matahari suatu keharusan. Rangkaian kata itu menjadi tagline di perayaan ulang tahun ke-43 grup lawak senior Bagito yang digelar di salah satu kafe di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Kamis, 28 Oktober 2021.
Bagito merupakan salah satu grup lawak legend yang masih eksis hingga saat ini. Kendati sudah jarang tampil di televisi, personil Bagito yang terdiri dari Miing, Didin, dan Unang masih tetap kompak dan kocak.
Di usia 43 tahun, Bagito pun akan menjajal peruntungan lewat saluran YouTube dengan konten unggulan “Bagito Show Nongol Lagi”.
Mereka berharap dengan tampil di youtube dapat menghidupkan kembali Bagito Show yang populer sekitar tahun 90-an.
Kendati sudah tidak muda lagi, Bagito mengaku masih memiliki semangat muda yang produktif untuk tetap menghibur masyarakat Indonesia.
Di hari bahagia itu, tampak hadir, sejumlah pelawak nasional dan selebritis, yang ikut mewarnai perjalanan karir bagito. []