WARTABUANA – Penyanyi kondang Reza Artamevia yang masih ‘buka tutup’ saat berbusana, mengaku sudah berniat ingin segera berhijab. Dia berharap, melalui single religi “Engkau Tak Sendiri, Allah Bersamamu” yang dinyanyikan bersama Opick menjadi pembuka jalan menuju ‘hijrah’.
Hal itu disampaikan mantan istri almarhum Adjie Massaid ini di sela-sela pembuatan klip video di kawasan Kota Tua, Jakarta Pusat, Selasa (22/3/2022). Lagu berjudul “Engkau Tak Sendiri, Allah Bersamamu” merupakan satu dari beberapa lagu di album ke-18 Opick yang bertajuk “Sang Maha Cinta”.
Reza Artamevia tampak cantik mengenakan busana muslim warna coklat dipadu hijab warna senada. Sementara Opick, sang ikon lagu religi tanah air mengenakan gamis berbalut surban hijau. Kedua penyanyi beda genre ini terlihat kompak dan serasi.
“Saya tentunya senang banget karena, ya mudah-mudahan aja ini jadi sebuah perjalanan, siapa tahu nanti saya benar-benar berhijab. Semua berproses, karena memang ada niatan itu ada. Siapa tahu ini juga pembukanya, mohon doanya saja,” ungkap Reza Artamevia.
Menurut Reza Artamevia, aplikasi hijrah itu beragam. Ada yang hijrah secara fisik, ada juga secara bathin. “Termasuk duet dengan Mas Opick, saya sudah bertahun-tahun kenal dia, dan baru sekarang bisa berduet di usia yang tidak muda. Saya mohon doanya saja, mudah-mudahan saya diberikan yang terbaik unutk bisa mencapai titik istiqomah,” harapnya.

Lagu “Engkau Tak Sendiri, Allah Bersamamu” merupakan ciptaan Opick yang diunggulkan di album terbarunya untuk menyambut Ramadan 1443 H tahun ini. Lagu tersebut sebagai pembuktian kekuatan lagu karya Opick bukan saja manis dikemas sebagai lagu solo, tapi juga tembang duet indah bersama Reza Artamevia.
“Alhamdulillah senang sekali bisa bekerjasama dengan Mbak Reza. Semoga lagu ini bisa menjadi keberkahan tersendiri buat kami ke depan. Dan juga bisa menjadi sumbangsih buat industri musik Indonesia,” kata pemilik nama lahir Aunur Rofiq Lil Firdaus ini.
Seperti biasa, kedalaman lirik menjadi salah satu keunggulan karya-karya Opick. Termasuk lagu “Engkau Tak Sendiri, Allah Bersamamu” yang memiliki lirik lagu bersifat universal.
“Karena pada hakikatnya di kehidupan kita semua selalu ada hitam dan putih, suka dan duka. Setiap penderitaan kita nggak tahan, bisa menderita, terpukul dan merasa tak berdaya. Kita merasa hilang rapuh. Sama juga pada konteks kesuksesan,” papar Opick.
Melalui lirik lagu ini Opick mengingatkan kita semua bahwa gagal-sukses dan suka-duka hidup ini, termasuk rasa bahagia harus kita kembalikan kepada Allah. “Kita yakin tidak pernah sendiri karena ada Allah bersama kita. Dan kita mohon perlindungan-Nya,” tegas Opcik.
Sementara itu, bagi Reza Artamevia, berduet dengan Opick lewat lagu “Engkau Tak Sendiri, Allah Bersamamu” , dia rasakan seperti mimpi yang menjadi kenyataan. “Ini dreams come true. Dari dulu pengen banget bawakan lagu Mas Opick. Kami berteman lama. Sering ngobrol. Sudah ada omong-omong pengen bikin sesuatu bareng. Tapi belum kesampaian. Nah pas ditawari nyanyi duet ini tanpa pikir, saya langsung mengiyakan,” kata Reza Artamevia.
Kematangan vokal dan interpretasi yang baik dari masing-masing penyanyi legendaris ini membuat duet tembang “Engkau Tak Sendiri, Allah Bersamamu” menjadi lagu manis. Penikmat musik tanah air diajak ‘berkontemplasi’ sekaligus terhibur dan disejukkan dengan melodi dan alunan indah suara Opick dan Reza Artamevia.[]