SAO PAULO – Pesepak bola legendaris Brasil Pele menjalani pemulihan di rumah sakit pascaoperasi pengangkatan tumor di usus besarnya.
Pria berusia 80 tahun itu masih dirawat di unit perawatan intensif, tetapi diperkirakan akan dipindahkan ke bangsal umum pada Selasa (7/9), menurut staf medis Rumah Sakit Albert Einstein di Sao Paulo.
“Sabtu (4/9) lalu saya menjalani operasi untuk mengangkat lesi yang mencurigakan di usus besar kanan,” tulis Pele dalam unggahan media sosial. “Tumor itu teridentifikasi dalam tes yang saya sebutkan pekan lalu.”
“Untungnya, saya terbiasa merayakan kemenangan besar bersama Anda. Saya akan menghadapi laga ini dengan senyum di wajah saya, banyak optimisme, dan kegembiraan untuk hidup dikelilingi luapan cinta dari keluarga dan teman-teman saya.”
Pernyataan yang dikeluarkan oleh pihak rumah sakit menyebutkan jaringan tumor itu telah dikirim ke ahli patologi untuk dites.
Pele jarang terlihat di depan umum sejak menjalani operasi penggantian pinggul pada 2012 lalu.
Sejak saat itu, peraih tiga gelar Piala Dunia tersebut menghadapi serangkaian masalah prostat dan ginjal yang sering membutuhkan perawatan di rumah sakit.
Tahun lalu, putra Pele, Edinho, mengatakan ayahnya sedang berjuang melawan “semacam depresi” karena kesehatannya yang rapuh dan isu mobilitas.
Pele menorehkan rekor dunia dengan mengoleksi 1.281 gol dalam 1.363 pertandingan selama 21 tahun karier profesionalnya. Dia membela tim nasional Brasil dalam 91 laga dan mencetak 77 gol internasional. [Xinhua]