WARTABUANA – Bintang terang aktris asal Kenya Lupita Nyong`o kini semakin cerah saja di Hollywood. Setelah sukses memenangkan piala Oscar bulan Februari lalu, kini Lupita konfirmasi akan bermain dalam sekuel Star Wars yang ditunggu-tunggu.
Kabar ini dilontarkan Lupita melalui akun Instagram kemarin. Jelas sekali aktris 12 Years A Slave tersebut sangat bangga dapat memenangkan peran di seri antariksa epik tersebut.
Lupita akan bergabung bersama sederet cast baru yang akan membintangi sekuel ini yaitu Domhnall Gleeson, Andy Serkis, Oscar Isaac, Daisy Ridley, dan Max Von Sydow. Bintang-bintang lama dari Star Wars tahun 70`an seperti Harrison Ford, Mark Hamill, dan Carrie Fisher juga akan muncul.
Tidak hanya Lupita, aktris Gwendoline Christie yang populer sebagai Brienne Of Tarth di serial Game Of Thrones juga akan bergabung di Star Wars.
Walaupun peran keduanya belum jelas akan menjadi tokoh apa, kabar mengejutkan ini dikonfirmasi sendiri oleh Kathleen Kennedy, presiden dari Lucasfilm yang membawahi Star Wars.
Gwendoline identik dengan tubuhnya yang sangat tinggi, mencapai 1.95 m, dan langsung berhasil mencuri perhatian penonton lewat Game Of Thrones. Loncatan Gwendoline terbilang lebih hebat dibandingkan Lupita yang memang populer lewat film layar lebar berkaliber Oscar.
Selain Star Wars, Gwendoline juga akan berperan dalam serial populer lain The Hunger Games: Mockingjay Part 2 yang dirilis tahun depan. Film Star Wars Episode VII ini sendiri akan dirilis pada Desember 2015 mendatang. []