XIAHE, Para biksu menggotong sebuah lukisan Thangka berukuran besar yang menggambarkan sang Buddha dalam upacara tahunan "menjemur Buddha" di Biara Labrang di wilayah Xiahe, Provinsi Gansu, China barat laut, pada 22 Februari 2024. Lebih dari 40.000 umat Buddha dan turis dari dalam maupun luar negeri menghadiri acara akbar Buddha Tibet itu, yang dikenal sebagai upacara "menjemur Buddha", yang diselenggarakan pada Kamis (22/2) di Biara Labrang di Provinsi Gansu, China barat laut. Acara tahunan tersebut merupakan salah satu upacara terpenting di Biara Labrang, satu dari enam kuil besar Sekte Gelug dalam ajaran Buddha Tibet yang dibangun pada tahun 1709. (Xinhua/Fang Xin)