WARTABUANA – Merayakan 10 tahun perjalanan Oppo sebagai perusahaan teknologi, 0Oppo akhirnya merilis dua smartphone barunya, yakni Oppo R7 dan Oppo R7 Plus.
Dari sisi desain, Oppo R7 tak jauh berbeda dengan R5 yang merupakan pendahulunya. Masih mengusung konsep tipi, sSmartphone ini dibekali layar 5 inci beresolusi 1080 piksel, dengan RAM 3GB, memori 16 GB yang dapat diperluas hingga 128 GB, prosesor 64 bit octa-core Qualcomm Snapdragon 615 dengan clock 1.5GHz, kamera depan 8 megapiksel f2.4 dan baterai 2320 mAh.
Oppo R7 juga dilengkapi teknologi VOOC fast charging yang diklaim dapat digunakan selama dua jam untuk call time setelahlima menit diisi ulang dan baterai akan terisi hingga 75% setelah di-charge selama 30 menit. Adapun kamera belakangnya memiliki sensor 16 megapiksel (MP) dengan fitur pendeteksi wajah PDAF, auto focus serta fitur anti-shake dan flash shot.
Mengenai harga, sesuai prediksi sebelumnya, Oppo R7 dipasarkan dengan kisaran harga 2.499 Yuan atau sekitar Rp 5,3 juta, sedangkan R7 Plus dibanderol 2.999 Yuan atau sekitar Rp 6,4 juta.[]