JAKARTA, WB – Kabar buruk menimpa perusahaan terbesar Microsoft dimana Microsoft akan mengurangi pegawainya di seluruh dunia sampai 1.850 pegawai. Sebanyak 1.350 pegawai di Finlandia juga akan di-PHK menyusul rencana merampingkan bisnis perangkat keras (hardware) telpon pintarnya.
Pemutusan hubungan kerja ini bertujuan untuk terus berinovasi di seluruh perangkat dan pada layanan cloud di semua platform mobile.
“Pengumuman ini datang seminggu setelah microsoft mengatakan pihaknya memutuskan untuk menjual bisnis fitur ponsel kepada HMD Global Finlandia dan FIH Mobile Taiwan dan akan terus mengembangkan ponsel pintar windows 10,” seperti dikutip dari laman Reuters.com, Jakarta, Kamis (26/5).
Terkait 280 tenaga penjualan dan pemasaran di Espoo di Helsinki barat tidak aan berpengaruh. Redudansi di Finlandia adalah bagian dari rencana keseluruhan untuk memangkas 1.850 pegawai di seluruh dunia dan perusahaan akan mencatat biaya penurunan dan restrukturisasi sekitar 950 juta Dolar AS.
Unit pengembangan produk Microsoft di Tampere, Finlandia barat daya, akan ditutup dan semua karyawannya diberhentikan. []