NEW DELHI – Satu orang tewas dan dua orang lainnya cedera setelah tabung oksigen meledak di sebuah unit pengisian ulang di Negara Bagian Uttar Pradesh, India utara, pada Jumat (30/4), kata polisi.
Ledakan tersebut terjadi di sebuah pabrik oksigen di kawasan industri Dadanagar di Kota Kanpur, sekitar 94 kilometer barat daya Lucknow, ibu kota Negara bagian Uttar Pradesh.
“Pagi ini ledakan terjadi di dalam sebuah pabrik pengisian ulang oksigen di Kanpur. Seorang pekerja tewas dan dua lainnya cedera,” kata seorang pejabat polisi di Kanpur. “Kecelakaan itu terjadi saat pengisian ulang tabung.”
Para pekerja yang terluka segera dibawa ke rumah sakit terdekat.
Menurut petugas, tabung tersebut saat itu sedang diisi ulang dengan oksigen medis.
Polisi telah mendaftarkan kasus dan memerintahkan penyelidikan atas kecelakaan tersebut.
Ledakan itu terjadi pada saat oksigen medis sangat dibutuhkan di India. Di tengah pandemi COVID-19, rumah sakit mengalami kekurangan oksigen yang parah dan pemerintah mengimpor dari negara-negara asing.
India mengalami lonjakan kembali kasus COVID-19 dan gelombang kedua pandemi telah menyebabkan kekurangan oksigen dan obat-obatan penting di rumah-rumah sakit di negara itu.
Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan Keluarga India pada Jumat pagi mengatakan 386.452 kasus terkonfirmasi baru dan 3.498 kematian terkait dilaporkan dalam 24 jam terakhir di seluruh negara tersebut. [Xinhua]