HEFEI – Sebuah pusat produksi pintar untuk daur ulang barang-barang perkeretaapian mulai dioperasikan pada Rabu (14/7) di Kota Ma’anshan, Provinsi Anhui, China timur, yang sangat meningkatkan efisiensi proses daur ulang kereta api bekas.
Dengan tiga lini produksi otomatis, fasilitas ini dapat membongkar 4.000 lokomotif, gerbong kargo, dan gerbong penumpang bekas, serta memproses 125.000 ton rel baja bekas dan 58.000 ton rongsokan logam dalam setahun.
Robot digunakan untuk pendeteksian, pemotongan, dan pengangkutan barang-barang bekas perkeretaapian tersebut, sedangkan teknologi canggih, seperti 5G, mahadata, dan komputasi awan, diterapkan untuk membentuk sistem ketertelusuran, sehingga bisa mewujudkan sikus daur ulang tertutup.
Foto kombinasi yang diabadikan pada 14 Juli 2021 ini menunjukkan gerbong penumpang bekas (atas) dan ruang makan yang dikonversi dari gerbong bekas tersebut di pusat produksi pintar untuk daur ulang barang-barang perkeretaapian di Ma’anshan, Provinsi Anhui, China timur. (Xinhua/Liu Junxi)
Robot-robot bekerja di pusat produksi pintar untuk daur ulang barang-barang perkeretaapian di Ma’anshan, Provinsi Anhui, China timur, pada 14 Juli 2021. (Xinhua/Liu Junxi)
Robot-robot secara otomatis membongkar sebuah gerbong kargo bekas di pusat produksi pintar untuk daur ulang barang-barang perkeretaapian di Ma’anshan, Provinsi Anhui, China timur, pada 14 Juli 2021. (Xinhua/Liu Junxi)
Robot-robot bekerja di pusat produksi pintar untuk daur ulang barang-barang perkeretaapian di Ma’anshan, Provinsi Anhui, China timur, pada 14 Juli 2021. (Xinhua/Liu Junxi)
Sebuah ruang makan yang dikonversi dari gerbong penumpang bekas terlihat di pusat produksi pintar untuk daur ulang barang-barang perkeretaapian di Ma’anshan, Provinsi Anhui, China timur, pada 14 Juli 2021. (Xinhua/Liu Junxi)
CHONGQING, 17 Maret (Xinhua) -- Dengan menggunakan sebuah konsol di Shanghai, seorang dokter bedah asal Prancis, Youness Ahallal, mengendalikan lengan-lengan...