Kapsul pembawa pulang wahana antariksa berawak Shenzhou-18, yang membawa astronaut Ye Guangfu, Li Cong, dan Li Guangsu, mendarat di situs pendaratan Dongfeng di Daerah Otonom Mongolia Dalam, China utara, pada 4 November 2024. (Xinhua/Li Zhipeng)
JIUQUAN, China, 4 November (Xinhua) — Ketiga astronaut misi berawak Shenzhou-18, yaitu Ye Guangfu, Li Cong, dan Li Guangsu, semuanya berhasil keluar dari kapsul pembawa pulang yang mendarat di lokasi pendaratan Dongfeng di Daerah Otonom Mongolia Dalam, China utara, pada Senin (4/11).
Mereka semua dalam kondisi fisik yang baik, dan misi tersebut sepenuhnya berhasil, menurut Badan Antariksa Berawak China (China Manned Space Agency/CMSA).
Astronaut Ye Guangfu keluar dari kapsul pembawa pulang wahana antariksa berawak Shenzhou-18 di situs pendaratan Dongfeng di Daerah Otonom Mongolia Dalam, China utara, pada 4 November 2024. (Xinhua/Li Xin)
Astronaut Li Cong keluar dari kapsul pembawa pulang wahana antariksa berawak Shenzhou-18 di situs pendaratan Dongfeng di Daerah Otonom Mongolia Dalam, China utara, pada 4 November 2024. (Xinhua/Li Xin)
Astronaut Li Guangsu keluar dari kapsul pembawa pulang wahana antariksa berawak Shenzhou-18 di situs pendaratan Dongfeng di Daerah Otonom Mongolia Dalam, China utara, pada 4 November 2024. (Xinhua/Li Xin)
Kapsul pembawa pulang wahana antariksa berawak Shenzhou-18, yang membawa astronaut Ye Guangfu, Li Cong, dan Li Guangsu, mendarat di situs pendaratan Dongfeng di Daerah Otonom Mongolia Dalam, China utara, pada 4 November 2024. (Xinhua/Lian Zhen)