Seorang diplomat AS di Korea Selatan melarikan diri usai terlibat dalam insiden tabrak lari di Seoul, ibu kota Korea Selatan, ungkap kantor berita Yonhap.
SEOUL, Seorang diplomat Amerika Serikat (AS) di Korea Selatan (Korsel) melarikan diri usai terlibat dalam insiden tabrak lari di Seoul, ibu kota Korsel, pada Rabu (10/11), demikian dilaporkan kantor berita Yonhap pada Kamis (11/11) mengutip kepolisian.
Menurut laporan itu, sebuah kendaraan yang mengangkut empat orang, termasuk diplomat AS yang tidak diketahui identitasnya sebagai pengemudi, menabrak bumper sebuah taksi dari belakang saat berpindah jalur di dekat terowongan Namsan No. 3 di Seoul tengah sekitar pukul 17.35 waktu setempat pada Rabu.
Sang diplomat langsung meninggalkan tempat kejadian tanpa berhenti untuk bertanggung jawab atas kecelakaan itu.
Sopir taksi kemudian mengejar mobil diplomat AS tersebut ke gerbang 3 garnisun angkatan darat AS di Distrik Yongsan.
Kepolisian setempat tiba di gerbang itu dan berupaya mengidentifikasi diplomat AS tersebut, namun sang diplomat dan ketiga penumpang mobil menolak semua permintaan polisi, termasuk tes breathalyzer, tanpa membuka jendela mobil.
Mobil itu memasuki pangkalan AS, yang terlarang bagi kepolisian setempat, dan diplomat AS itu pun menikmati kekebalan diplomatik.
Kementerian Luar Negeri Korsel mengatakan pihaknya akan bekerja sama dengan otoritas penegak hukum untuk menindak masalah ini dengan tegas. [Xinhua]