KABUL – Kabul, ibu kota Afghanistan, diliputi hari-hari yang tetap tenang sejak Taliban menguasai kota itu dengan cepat pada Minggu (15/8). Meski demikian, penduduk Kabul hidup dalam ketidakpastian. Koresponden Xinhua Jawid Omid melaporkan dari Kabul.
JAWID OMID, Koresponden Xinhua: “Kabul, ibu kota Afghanistan, diliputi hari-hari yang tetap tenang sejak Taliban menguasai kota ini dengan cepat pada Minggu. Meski demikian, penduduk Kabul hidup dalam ketidakpastian, saat penguasa baru tersebut belum secara resmi menggantikan pemerintahan sebelumnya.”
Dalam sebuah gerakan yang cepat namun damai, para pejuang Taliban merebut Kabul pada Minggu. Sejak saat itu, kehidupan di kota tersebut tetap berjalan dengan tenang tanpa ada insiden keamanan besar yang dilaporkan.
“Namun, sebagian besar kantor-kantor pemerintahan serta sekolah dan universitas negeri maupun swasta masih ditutup kendati Taliban meminta para pegawai untuk masuk kantor dan melanjutkan pekerjaan mereka.
ABDUL WAHAB, Pedagang di Kabul: “Harga barang sangat tinggi, saya berharap pihak berwenang akan segera memulihkan stabilitas agar harga-harga dapat seimbang.”
MOHAMMAD OMAR, Penjaga toko di Kabul: “Saya seorang penjaga toko, dan tidak memihak, tidak ada yang peduli dengan saya. Bagi saya, keamanan adalah hal yang penting.”
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Kabul. (XHTV)