Sejumlah wisatawan melindungi diri dari sinar matahari dengan payung di Kuil Surga (Temple of Heaven) di Beijing, ibu kota China, pada 23 Juni 2023. (Xinhua/Ju Huanzong)
BEIJING, 5 Juli (Xinhua) — Pusat Meteorologi Nasional China pada Rabu (5/7) memperbarui peringatan kuning untuk suhu tinggi mengingat gelombang panas masih melanda beberapa wilayah di negara tersebut.
Saat siang hari pada Rabu, suhu di beberapa bagian Hebei, Beijing, Tianjin, Shandong, Henan, Hunan, Jiangxi, Fujian, Guangdong, dan Xinjiang diperkirakan akan melampaui 35 derajat Celsius, menurut pusat meteorologi tersebut.
Menurut prakiraan itu, suhu di beberapa daerah di Hebei, Beijing, Tianjin, Shandong, and Henan dapat melebihi 40 derajat Celsius.
Pusat meteorologi tersebut menyarankan warga untuk menghindari aktivitas di luar ruangan dan meminum air secara rutin guna mencegah sengatan panas.
China memiliki sistem peringatan cuaca tiga tingkat untuk suhu tinggi, dengan merah mewakili peringatan paling parah, diikuti oleh oranye dan kuning. [Xinhua]