ADANA – Penyu hijau mulai bertelur di Provinsi Adana, Turki selatan. Area Pengembangan Satwa Liar Akyatan, sebuah lahan basah yang penting secara internasional dan terletak di antara Akyatan, laguna terbesar di Delta Cukurova, dengan Mediterania, menyambut penyu hijau setiap musim panas. Para relawan dan petugas berjaga saat malam hari di area pesisir sepanjang 22 kilometer tersebut.
Penyu bertelur pada malam hari dan kembali ke laut saat senja tiba.
Turgut Cangir, Kepala Direktorat Regional Konservasi Alam dan Taman Nasional, mengatakan bahwa pihaknya berupaya maksimal untuk melindungi penyu Caretta caretta dan penyu hijau di kawasan pesisir yang membentang dari Provinsi Hatay hingga Provinsi Mersin.
“Sejak 2006, sebanyak 220.000 bayi penyu telah menetas dari 6.000 sarang dan menuju ke laut di garis pantai sepanjang 22 kilometer ini. Tahun lalu ada 520 sarang penyu di daerah ini,” katanya.
Menurut Cangir, sejauh ini terdapat 17 sarang penyu hijau di sepanjang garis pantai tersebut karena musim panas tiba lebih lambat dari biasanya.
Dia mengatakan pihaknya berharap dapat menarik lebih banyak sarang dari angka tahun lalu, yang mencapai 20.000.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Ankara. (XHTV)